Home News MotoGP Nyaris Dihantam Pol, Rossi Bilang Begini – NontonMotoGP

Nyaris Dihantam Pol, Rossi Bilang Begini – NontonMotoGP

by VR46 Fans

MotoGP Prancis: Nyaris Dihantam Pol, Rossi Bilang Begini
Valetino Rossi (Petronas Yamaha SRT) Race MotoGP Le Mans, Prancis 2021 / NontonMotoGP © Bike Spirit.

Valentino Rossi nyaris kena hantam Pol Espargaro setelah motor anak Spanyol itu ditabrak Franco Morbidelli dari belakang di lap pembuka MotoGP Prancis.

Le Mans, NontonMotoGP — Sudah sejak lap pembuka MotoGP Prancis di sirkuit Le Mans menghadirkan drama.

Pertama melibatkan tiga pembalap, Pol Espargaro, Franco Morbidelli dan Valentino Rossi.

Morbidelli yang sedikit menghantam bagian belakang motor Pol membuat rider Spanyol itu sempat panik, diwaktu yang bersamaan menyalip Rossi di tikungan ke kanan.

Ketika kembali ke garisnya Pol nyaris menyentuh Rossi.

Karena insiden itu Rossi kehilangan banyak posisi, turun sampai ke-13.

Pada akhirnya rider Petronas Yamaha SRT itu bisa menyusul beberapa pembalap dengan finis ke-11 pada akhirnya.

Ini menjadi hasil terbaik Rossi dalam lima balapan, dengan Qatar finis ke-12 dan menyelesaikan balapan di luar zona poin di Doha, Portugal dan Spanyol.

“Pol ketakutan dan ketika dia kembali (ke racing line) dia hampir menyentuh saya.

Saat itu Morbidelli juga datang. Di sana saya kehilangan segalanya,” kata Rossi bercerita, sebagaimana dimuat Motosan.

Balapan berikutnya akan berlangsung di kampung halaman Rossi, Mugello, Italia.

“Mugello selalu penting, ini lintasan yang bagus. Sayangnya tahun ini kami tidak punya penggemar yang di Mugello selalu sangat penting, tapi kita akan lihat nanti.

Saya yakin kami bisa meraih hasil yang baik,” harap Rossi.

Baca: Morbidelli vs Pol Bertengkar Soal Bentrokan MotoGP Prancis

Rossi saat ini masih dengan 9 poin di klasemen sementara, berada di posisi ke-19, hanya lebih baik dari lima rider dibelakangnya. (DN/eV)

Related Articles

Leave a Comment

eighteen − 12 =

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept

Adblock Detected

Please support us by disabling your AdBlocker extension from your browsers for our website.