Home News MotoGP Lorenzo Pembalap Paling Susah Diatur – NontonMotoGP

Lorenzo Pembalap Paling Susah Diatur – NontonMotoGP

by VR46 Fans


Pengakuan Bos Ducati: Lorenzo Pembalap Paling Susah Diatur
Jorge Lorenzo (Ducato Team) MotoGP 2018 / NontonMotoGP © MotoGP.

Davide Tardozzi mengungkap bahwa Jorge Lorenzo adalah pembalap yang paling sulit diatur, butuh waktu lama untuk saling memahami satu sama lain.

ITA, NontonMotoGP — Pria asal Italia, Davide Tardozzi telah memimpin paddock Ducati pabrikan selama bertahun-tahun sampai saat ini di MotoGP.

Tardozzi sudah berhadapan dengan banyak pembalap dengan karakter dan sifat yang berbeda-beda.

Beberapa nama besar mulai dari Andrea Iannnone, Andrea Dovizioso, Jorge Lorenzo, dan sekarang dengan Francesco Bagnaia dan Enea Bastianini.

Salah satu pembalap yang sulit diatur menurut Tardozzi adalah Lorenzo. Keduanya bahkan butuh waktu lama untuk saling bertegur sapa lagi, setelah sempat terjadi keributan.

“Karier saya sebagai pembalap (mantan pembalap Superbike Italia) telah mengajari saya banyak hal, sejak saat itu saya merasa bahwa banyak kesalahan saya telah membantu saya,” akui Tardozzi yang sempat menjadi pembalap sebelumnya, berbicara kepada GPOne.com, seperti dikutip Motosan.es.

Pengalaman penting yang telah membantunya menjadi salah satu yang terbaik dalam pekerjaannya saat ini.

“Saya tidak punya rahasia, tetapi menurut saya penting untuk menemukan hubungan yang baik dengan pembalap, yang tidak berarti selalu akur.

Saya telah bertengkar dengan semua orang setidaknya sekali dan dengan beberapa bahkan kuat.

Salah satu pembalap yang paling bermasalah dengan Tardozzi adalah pembalap Spanyol, Jorge Lorenzo.

Lorenzo pernah membela Ducati selama dua musim pada 2017 dan 2018 lalu.

“Butuh beberapa saat untuk akur dengannya; Dia adalah pembalap yang paling sulit diatur, itu juga karena ketika dia tiba di Ducati dia sudah menjadi juara dunia MotoGP lima kali,” jelas Tardozzi.

Selain dengan Lorenzo, ketegangan juga pernah terjadi dengan Iannone dan Dovizioso.

“Itu adalah yang ‘terpanas’ dari semuanya. Dovi tidak mudah dikendalikan dan mengubah pikirannya terkadang sangat sulit.

Dia pria yang sangat baik, tapi juga agak bodoh,” akui Tardozzi.

News: Saling Rujak di Lintasan, Bastianini Pastikan Zero Problem dengan Bagnaia

Selama ini Ducati telah bekerja sama dengan banyak pembalap hebat dengan karakter yang berbeda-beda. (rs/gp)

Related Articles

Leave a Comment

4 × four =

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept

Adblock Detected

Please support us by disabling your AdBlocker extension from your browsers for our website.